Contoh Pesan Otomatis WhatsApp Bisnis Buat Chat Pelanggan

4 Mins Read

Hai, selamat datang di toko kami. Ada yang bisa kami bantu?

Biasanya, pemilik bisnis punya WhatsApp Bisnis. WhatsApp Bisnis adalah aplikasi chat yang khusus didesain untuk digunakan oleh para pemilik bisnis. Aplikasi yang bisa kamu unduh secara gratis ini bertujuan untuk membantu calon pembeli agar lebih mudah berkomunikasi dengan penjual. WhatsApp Bisnis memungkinkan calon pembeli tanya-tanya dulu sebelum membeli produk jualan kamu.

Agar pelanggan makin mudah menghubungi kamu, jangan lupa cek cara buat link WhatsApp, ya. User yang punya fitur link WhatsApp nggak perlu mengetik nomor secara manual untuk bisa berkirim pesan. Di sisi lain, pelanggan hanya perlu klik satu link saja untuk bisa langsung memulai chat dengan kamu. Itulah mengapa fitur ini kadang juga disebut “click to chat”.

Nah, saat pelanggan menghubungimu, pastikan kamu memberikan respons cepat. Salah satu caranya adalah dengan membuat pesan otomatis di WhatsApp Bisnis. Butuh ide pesan otomatis untuk dikirimkan ke pelanggan? Yuk, simak beberapa contoh pesan otomatis WhatsApp Bisnis berikut!


Kelebihan Pakai Pesan Otomatis

contoh pesan otomatis whatsapp bisnis

Pesan otomatis adalah salah satu fitur WhatsApp Bisnis berupa pesan balasan yang secara otomatis akan terkirim ke pelanggan saat ada pesan masuk sesuai dengan trigger atau pola yang sudah kamu buat sebelumnya. Berikut beberapa keunggulan menggunakan pesan otomatis:

1. Hemat waktu

Keuntungan pertama menggunakan pesan otomatis adalah hemat waktu. Sebab, kamu nggak perlu membalas pesan pelanggan satu per satu. Fitur ini memungkinkanmu membuat template pesan untuk menjawab beberapa pesan yang sering ditanyakan oleh pelanggan. Misalnya seperti harga, detail produk, cara pemesanan, dan lain sebagainya. 

Selain itu, kamu juga bisa merangkum sejumlah pertanyaan yang sering ditanyakan oleh para pelanggan sehingga saat pertanyaan itu muncul, kamu nggak perlu membalas secara manual. Hemat waktu, kan?

2. Profesional

Dengan menerapkan contoh pesan otomatis WhatsApp Bisnis, bisnis kamu juga akan tampak lebih profesional. Pesan otomatis merupakan tanda bahwa bisnis kamu siap memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggannya. 

Berbagai informasi yang kamu sampaikan dalam pesan otomatis akan memberikan kesan bahwa bisnismu dijalankan secara profesional. Jadi, pelanggan akan lebih percaya dengan bisnismu, sehingga merasa aman dan nyaman untuk melakukan transaksi, deh.

3. Muncul interaksi dengan pelanggan

Pada fitur pesan otomatis WhatsApp Bisnis, kamu bisa mengirimkan greeting message untuk menyapa pelanggan yang baru pertama kali mengunjungi tokomu. Pesan otomatis semacam ini tentunya akan membuat pelanggan merasa dihargai sehingga keinginan untuk belanja di toko online kamu pun semakin tinggi. 

Kamu juga bisa, lho, memanfaatkan fitur pesan otomatis ini untuk mengingatkan kembali pelanggan yang sudah lama nggak berbelanja di tokomu. Memungkinkan munculnya berbagai interaksi dengan pelanggan, pesan otomatis WhatsApp Bisnis wajib kamu gunakan!

Baca juga: Cara Menghubungkan Facebook ke WhatsApp Antiribet


Contoh Pesan Otomatis WhatsApp Bisnis

Berdasarkan jenisnya, berikut beberapa contoh pesan otomatis WhatsApp Bisnis yang bisa kamu pakai dan kirimkan ke pelanggan:

1. Away Message

Kamu bisa kirim away message saat ada pesan masuk dari pelanggan di luar jam kerja atau saat bisnis sedang nggak beroperasi. Berikut beberapa contohnya:

  • Thanks, Dear, atas pesannya. Ditunggu, ya. Admin bakal membalas pesan kamu secepatnya. 
  • Halo, Kak! Berhubung Kakak menghubungi kami di luar jam operasional, kami akan balas pesan Kakak segera setelah kami aktif kembali, ya. Mohon ditunggu. Thank you!
  • Mohon maaf harus menunggu, ya. Admin sedang offline untuk sementara waktu. Pesan kamu akan dibalas secepatnya saat kami sudah kembali online. Thanks!
  • Makasih atas pesannya, Kak! Tapi maaf banget, kebetulan Kakak kirim pesan di luar jam operasional kami. Kami akan segera balas pesan Kakak saat online kembali, ya.
  • Hai, Kak! Pesan Kakak sudah kami tampung, tapi sayangnya saat ini kamu sedang nggak beroperasi. Akan segera kami balas kalau sudah kembali online, ya. Terima kasih, Kak!

2. Greeting Message

Greeting message bisa kamu kirimkan saat pelanggan pertama kali menghubungi bisnismu. Ini dia beberapa contoh pesan otomatis WhatsApp Bisnis yang bisa kamu pakai untuk greeting message:

  • Halo, Dear, selamat datang di [nama tokomu]. Ada yang bisa kami bantu terkait informasi produk yang kami tawarkan?
  • Makasih telah menghubungi kami [nama tokomu]. Kami hubungkan kamu dengan admin yang akan melayani kamu, ya.
  • Thank you atas pesannya, Kak. Mohon dibantu untuk isi data di bawah ini, ya. [Cantumkan informasi nama, alamat tempat tinggal, nomor telepon, informasi produk yang diinginkan, dan berbagai informasi yang kamu butuhkan lainnya]. 
  • Terima kasih sudah menghubungi kami! Ada yang bisa kami bantu untuk pembelian produk [nama tokomu]?
  • Thank you for sending us a message! Nggak sabar untuk segera mulai berinteraksi dengan Kakak, nih. Apa ada yang bisa kami bantu?

3. Quick Replies

Quick replies bisa kamu pakai untuk membuat teks balasan terkait hal yang sering ditanyakan oleh pelanggan. Berikut beberapa contohnya:

  • Hai, Kak. Kamu lagi cari produk skincare original? Toko kami menyediakan produk-produk berkualitas untuk kamu pilih. Yuk, lihat detailnya pada katalog toko, ya. Untuk pemesanan, kamu bisa langsung kirimkan foto produknya ke kita. Happy shopping!
  • Kamu lagi cari perlengkapan komputer dan smartphone? Yuk, kunjungi katalog di profil bisnis kami. Ditunggu order-nya!
  • Thank you sudah menghubungi toko kami. Semua barang ready stock, ya, Kak. Met belanja!
  • Produk XXX akhirnya kembali restock! Balas pesan ini dengan ketik ‘ORDER’ kalau kamu nggak mau kehabisan produk XXX lagi, ya!
  • Saat ini, produk ABC sedang dalam proses produksi, Kak. Buat yang sudah pre-order, estimasi pengiriman akan dilakukan dua minggu lagi, ya. Stay tuned!

Itulah informasi beberapa contoh pesan otomatis WhatsApp bisnis. Biar makin gampang, kamu bisa gunakan keyboard otomatis dari Selly yang punya fitur Auto Text. Dengan fitur Auto Text dari Selly, kamu bisa buat pesan otomatis WhatsApp bisnis dengan mudah. Jadi, kamu nggak perlu bolak-balik copy-paste pesan otomatis ke pelanggan. Yuk, download aplikasi Selly sekarang juga di sini!

cek ongkir

Rekomendasi Artikel

Lihat Lainnya
3 Mins Read
7 Ide Jualan Murah Untungnya Banyak, Yuk Coba!
Dapat keuntungan dari jualan makanan itu ada triknya, lho. Kamu perlu cari ide jualan yang murah, tapi untungnya besar. Harga murah pasti bakal jadi daya tarik tersendiri buat para pembeli. Nggak perlu bingung mencari ide bisnis dari rumah bercuan besar, simak tujuh ide jualan makanan murah untung banyak berikut ini! Baca juga: Nggak Sulit, Begini […]
30 September 2022
4 Mins Read
5 Resep Jajanan Unik untuk Jualan yang Lagi Ngetren
Zaman sekarang kalau mau jualan makanan, kamu harus tahu tren jajanan unik. Makanan memang salah satu kebutuhan dasar manusia yang harus dipenuhi setiap harinya. Tapi, hanya karena peluangnya besar, bukan berarti kamu bisa menjual produk makanan asal-asalan. Sebab, persaingan di dunia makanan ketat banget, lho. Agar mampu bertahan di tengah ketatnya persaingan dunia kuliner, kamu […]
28 September 2022
5 Mins Read
7 Tips Bisnis Aksesoris Gadget, Modal Minimal Untung Maksimal!
Ingin memulai bisnis dari rumah tapi modal minim, hmm enaknya bisnis apa ya? Bisnis aksesoris bisa jadi salah satu jawabannya! Dengan begitu banyaknya jenis dan merek gadget yang dirilis beberapa kali dalam setahun, jualan aksesoris gadget bisa menciptakan peluang cuan yang cukup besar, baik jualan secara offline maupun online. Selain banyak variasi produknya, supplier-nya juga […]
27 September 2022

Tanpa perlu simpan kontak, kamu bisa 

berhubungan langsung dengan pelanggan

Pelanggan suka tanya ongkir berapa? 

Bisa cek langsung di aplikasi aja!